8 Tips Pintar Traveling Hemat Budget

SHARE THIS

Share to:

Facebook Twitter


8 Tips Pintar Traveling Hemat Budget - Traveling kini telah menjadi gaya hidup yang wajib dilakukan bagi setiap orang terutama bagi traveler sendiri. Semerautnya pikirian akibat rutinitas sehari-hari membuat seseorang harus melakukan traveling atau liburan untuk kembali menyegarkan pikiran yang kusut dan mengembalikan mood yang sempat terombang-ambing.

Di sisi lain,  tentunya kamu tak ingin traveling malah menambah beban dikarenakan biaya traveling atau akomodasi yang mahal sehingga kamu harus merogoh kocek dalam-dalam. Hampir bisa dibilang mana ada sih traveling yang tidak mengeluarkan budget yang banyak.

Namun tunggu dulu, artikel ini bisa menjadi solusi jitu bagi kamu yang ingin traveling tanpa harus melakukan pemborosan dan menghabiskan tabungan kamu selama kamu banting tulang bekerja.

Berikut 8 tips pintar traveling hemat budget namun tetap menyenangkan;

1. Lakukan planning yang tepat
8 Tips Pintar Traveling Hemat Budget
Tentukan rencana dengan tepat dan akurat
via www.pexels.com
Susunlah jadwal perjalanan lengkap dengan perkiraan budget dengan membaca buku panduan traveling atau konsultasi dengan orang yang pernah melakukan traveling ke tempat yang kamu tuju. Jangan lupa membawa dokumen penting (KTP, paspor, voucher hotel dan dokumen penting lainnya) serta packinglah barang bawaan seperlunya sesuai dengan kondisi tempat yang kamu tuju.

2. Berdiskusi dengan keluarga
8 Tips Pintar Traveling Hemat Budget
Gimana pun juga, keluarta tetap number one
via www.pexels.com
Apa pun jenis traveling yang akan kamu lakukan baik solo traveling, bussiness trip, friend trip maupun family trip, sebaiknya kamu berkonsultasi terlebih dahulu dengan keluarga atau orang terdekat kamu untuk meminta izin atau restu agar semua berjalan lancar. Selain itu jika kamu traveling bersama keluarga, diskusikanlah kembali secara detil besarnya dana yang akan kamu keluarkan dan perkiraan jadwal perjalanan ke tempat tujuan agar tidak terjadi kesalahpahaman.

3. Berdiskusi dengan travelmate
8 Tips Pintar Traveling Hemat Budget
Tak perlu jaim agar traveling makin seru
via www.pexels.com
Tips pada poin ini ditujukan jika kamu traveling bersama teman, baik teman kerja maupun sahabat lama, usahakan untuk meluangkan waktu untuk bertemu dan membicarakan dengan serius perjalanan yang dilakukan terutama masalah keuangan. Jangan malu dan jujurlah dengan apapun kondisi keuangan serta kemampuan kamu

4. Gunakan tiket pesawat promosi
8 Tips Pintar Traveling Hemat Budget
Yang murah tapi tetap nyaman dan aman
via www.pexels.com
Menggunakan tiket promosi dapat menjadi solusi hemat buat kamu para traveler yang ingin traveling cukup jauh. Tiket pesawat pada hari kerja biasanya akan jauh lebih murah dibandingkan pada tiket pesawat akhir pekan. Hindari juga melakukan traveling pada akhir tahun atau musim liburan sekolah karena kamu akan mendapatkan tiket pesawat yang lebih mahal dari biasanya.

5. Gunakan transportasi lokal
8 Tips Pintar Traveling Hemat Budget
Biar dapat pengalaman baru
via www.pexels.com
Tips kelima untuk traveling hemat yaitu dengan menggunakan transportasi lokal atau tradisional seperti bus, becak, andong, unta atau sebagainya bahkan bila sanggup berjalan kaki di lokasi yang kamu lancongi, bukan hanya dapat sekedar menghemat biaya namun kamu juga akan mendapatkan pengalaman baru ketimbang terus-terusan berada dalam bus pariwisata yang membuat kamu kurang maksimal menikmati keindahan pemandangan setempat yang didatangi.

6. Makan makanan lokal
8 Tips Pintar Traveling Hemat Budget
Yang penting nyaman di lidah
via www.pexels.com
Traveling bisa bagaikan sayur tanpa garam, kurang enak kurang segar jika tidak dibarengi wisata kuliner. Usahakanlah menyantap kuliner nikmat khas setempat agar kamu dapat berhemat, disebabkan kuliner khas setempat cenderung akan lebih murah meriah. Biasanya, selain dapat berhemat tentunya kamu juga akan dapat menambah jam terbang dan memperkaya lidah kamu dengan keanekaragaman citarasa kuliner khas berbagai tempat.

7. Belanja dengan cermat
8 Tips Pintar Traveling Hemat Budget
Jangan beli yang mahal-mahal, ingat cicilan
via www.pexels.com
Traveling juga tidak akan lengkap tanpa oleh-oleh atau cendera mata sebagai kenang-kenangan kamu telah melakukan perjalanan ke suatu tempat. Perkirakan budget serta daftar apa saja yang akan kamu beli dan tetap konsisten dengan daftar tersebut dan jangan mudah tergoda. Pastikan kamu berbelanja dengan cermat sesuai kemampuan dan jangan memaksakan diri.

8. Menginap di penginapan murah namun tidak murahan
Kata murah seringkali berkonotasi negatif karena cenderung penginapan murah kondisi yang didapatkan juga murahan yang alakadarnya. Kamu harus jeli dalam hal satu ini, carilah informasi terpercaya mengenai penginapan-penginapan murah namun tetap bisa menyempurnakan traveling kamu.
8 Tips Pintar Traveling Hemat Budget
Yang penting aman dan nyaman
Via www.pexels.con

Hi... I'm Martius, You can find more about me. Thanks for coming to my blog and hope you enjoy it.

5 komentar: